Categories
Uncategorized

Fungsi Design dan Copywriting untuk Medsos Anda

Media periklanan / advertising telah mengalami evolusi yang jauh berbeda di era 4.0 sekarang. Dulu, para owner business harus mempromosikan bisnis atau produknya melalui billboard besar di tengah kota dan memberikan tugas sales untuk menyebar brosur atau poster serta melakukan penawaran terhadap segmen pasar yang dituju. Dulu sebelum ada media sosial, dunia periklanan secara offline lebih berpengaruh besar dan akan mendatangkan banyak customer saat promosi yang dilakukan menarik dan memenuhi kebutuhan mereka. 

Berbeda dengan sekarang, media sosial, digital marketing dan content creator ikut berpengaruh secara online untuk membantu bisnis atau produk Anda lebih dikenal oleh masyarakat luas. Asalkan company profile serta product knowledge dari brand Anda jelas, menarik, kreatif dan kekinian. Oleh karena itu, diperlukan ide konten yang profesional dan dalam merancangnya dapat Anda samakan dengan iklan di zamannya karena konten menyampaikan pesan dan punya unsur yang menarik di kehidupan sosial masyarakat. Dengan banyaknya platform media sosial sekarang ini, konten jadi punya banyak jenis bentuk baik secara visual beserta teks, bahkan audio saja dan video. Tentunya, hal ini juga perlu didukung dengan script dan visual yang punya pesan relate dengan segmen pasar. 

Menurut Onong Effendy salah satu pakar Ilmu Komunikasi di Indonesia menyatakan bahwa pesan adalah suatu komponen dalam proses komunikasi berupa paduan dari pikiran dan perasaan seseorang dengan menggunakan lambang, bahasa/lambang-lambang lainnya disampaikan kepada orang lain. Hal inilah yang menjadi jawaban mengapa copywriting dan desain berfungsi pada konten media sosial Anda. Copywriting merupakan script berupa teks/paragraf/caption/tagline yang punya pengaruh terhadap promosi brand atau bisnis Anda. Sedangkan desain merupakan tampilan visual berupa gambar pada konten media sosial Anda yang dapat menarik perhatian followers maupun segmen pasar akun Anda. 

Copywriting dan desain akan menjadi hubungan simbiosis mutualisme yang akan membantu akun medsos bisnis Anda punya traffic meningkat. Karena jika desain tidak bisa melengkapi maksud dari tagline, maka pesan brand Anda tidak akan menarik bahkan hanya diskip. Begitu juga saat copywriting tidak bisa mendeskripsikan gambar desain konten Anda, maka keutuhan konten Anda seperti kehilangan separuh jiwanya. 

Sejak 2016, Higi Creative Lab telah banyak membantu Instansi Pemerintahan (BUMN), swasta serta UMKM di Indonesia. Dengan tim yang berpengalaman dan profesional, percayakan desain dan copywriting akun medsos bisnismu dengan kami. Penasaran dengan portofolio kami?

Klik link berikut https://higilab.com/socialmediamanagement/